Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Memilih Rambut Panjang Untuk Wajah Bulat

Kebanyakan wanita tidak merasa 'pede' dengan wajah bulat yang mereka miliki, apalagi ditambah tidak mengetahui model rambut apa yang cocok untuk wajah bulat.

Rambut pedek dan diatas bahu mungkin akan cocok anda gunakan pada helaian rambut anda. Dengan rambut pendek anda tidak akan begitu terlihat tembem.

Namun, apabila anda ingin tetap memaksa ingin memiliki gaya rambut panjang, anda mengetahui tips dan triknya agar wajah anda terlihat tirus dengan model rambut yang cocok.

Berikut ini adalah tips yang bisa dijadikan referensi bagi anda pemilik wajah bulat yang ingin mempunyai model rambut panjang.
Pilihlah model rambut lurus natural dan bervolume sebagai model rambut panjang untuk wajah bulat. Hindari dengan bentuk keriting besar maupun kecil-kecil, dengan poni ikal yang menjuntai di dahi, karena hal ini akan membuat pipi semakin penuh dan membulat.
Hindarilah model bob panjang dengan poni yang di blow membulat ke dalam, karena ini akan ‘memotong’ dahi, sehingga wajah terkesan lebih pendek dan bulat. Jika hendak menciptakan poni, buatlah dalam bentuk yang lurus dan tipis.
Apabila memiliki rambut keriting alami, sebaiknya hindari bentuk yang terlalu bervolume, hal ini akan membuat wajah makin 'berat'. Jika ingin memaksa memilih model rambut panjang, maka sebaiknya pada rambut keriting ini diberi potongan layer di sisi kiri dan kanannya. Penipisan melalui model layer ini akan mengesankan bentuk wajah lebih tirus.
Gaya model rambut panjang untuk wajah bulat yang paling tepat adalah melebihi bahu (dibawah bahu), namun di atas pinggang. Model rambut yang terlalu panjang akan membuat penampilan tampak ‘repot’ dan 'berat'.
Nah, itulah beberapa tips untuk anda pemilik wajah bulat yang ingin memilii rambut panajang, namun bisa jadi masih banyak model rambut panjang untuk wajah bulat lainnya berdasarkan referensi di tempat lain.

Pilihlah gaya rambut yang kira-kira bisa dijadikan model rambut panjang untuk wajah bulat yang anda miliki, sehingga rambut anda nampak lebih cantik dan cocok dengan muka anda.

Semoga bermanfaat!